Follow Us @Velvybeauty

Rabu, 27 September 2017

Tips Cantik Si Calon Pengantin

Tampil cantik, segar, dan memesona di hari pernikahan adalah impian setiap pengantin perempuan. Bagaimana tidak, pada hari itu perempuan akan menjadi ratu sehari semalam, primadona yang menarik banyak perhatian. 
Foto: Pixabay
Segala persiapan pun dilakukan, mulai dari ujung rambut sampai kaki. Booking perawatan di salon dilakukan jauh-jauh hari, di sela-sela rutinitas yang masih harus dilakukan sembari mempersiapkan hal-hal lain yang berhubungan dengan pernikahan. Sebenarnya, melakukan perawatan di salon sah-sah saja, apalagi kalau berdua dengan pasangan. Selain tampilan fisik yang lebih segar, kalian pun bisa sejenak lari dari kepenatan dan semakin mendekatkan diri. Namun sebenarnya, ada trik sederhana yang bisa kamu lakukan, bahkan tanpa sadar telah kamu lakukan. Trik sederhana ini justru penting karena merupakan basic untuk memeroleh aura dan penampilan yang cantik di hari penting tersebut.

1. Tidur Cukup
Membiasakan diri dalam pola tidur yang baik adalah kunci supaya kamu tampil segar tiap harinya. Seperti apa pola tidur yang baik? Bukan dari segi kuantitas, melainkan kualitas yang lebih diutamakan. Salah satu ciri tidur berkualitas adalah ketika kamu bisa bangun di pagi hari dalam perasaan segar dan bugar. Untuk itu, hindari tidur terlalu larut. Mematikan lampu utama dan menggantinya dengan lampu tidur atau membiarkan kamar dalam keadaan gelap bagi yang sudah terbiasa, dapat membantu tidur lebih nyenyak. Jangan makan berat sebelum tidur, dan persiapkan kebutuhan esok hari sebelum tidur bakal membuatmu lebih tenang. Terakhir, jangan lupa bersyukur akan apa yang telah kamu lalui seharian dan berdoa supaya esok bisa lebih baik.

2. Rutin Berolahraga
Olahraga sederhana selama 30 menit tiap harinya ternyata jauh lebih baik dibanding olahraga berat yang kamu lakukan hanya di akhir pekan. Temukan waktu yang pas untuk kamu menyisihkan 30 menit berolahraga, entah itu sebelum atau sesudah aktivitas seharian. Pilih olahraga yang sederhana saja, seperti misalnya lari, berenang, yoga atau senam di depan televisi.

3. Makan Teratur
Terkadang, kita menjadi sangat sok tahu dengan menerapkan pola diet ekstrim demi mendapat berat badan yang diimpikan. Alih-alih turun, berat justru bisa bertambah. Kalaupun turun, asupan tertentu yang tidak tercukupi berefek pada kondisi kulit yang menjadi kusam dan tidak bercahaya. Sebaiknya, konsultasi dulu dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapat resep diet yang pas. Biasanya sih, kamu justru dianjurkan untuk makan secara teratur dengan jenis asupan yang biasa dikonsumsi (nasi, sayur, dan lauk), namun dalam porsi tertentu. Perbedaannya terletak pada jenis dan jumlah camilan yang harus dikonsumsi di antara jam makan yang sudah pasti tadi. 

4. Hindari Yang Berlebihan 
Garam, minyak, pedas, gula, bahkan susu dan turunannya, kalau dikonsumsi secara berlebihan memiliki efek kurang baik bukan hanya untuk kesehatan tubuh, melainkan juga kulit. Mulai pola hidup sehat dengan mengurangi konsumsi bahan-bahan makanan tadi sedari dini, atau kalau tidak bisa, lakukan sekitar 6 bulan sebelum hari pernikahan tiba. Namun meski begitu, beberapa bahan malah bisa membantu mempercantik kulit kalau digunakan dari luar. Seperti misalnya, garam dan susu murni. Garam dapat menjadi exfoliator alami. Cukup campurkan dengan minyak favoritmu, seumpama minyak zaitun, almon, dan lainnya, atau air perasan jeruk lemon. Kemudian, oleskan pada wajah dan biarkan beberapa saat sebelum dibilas. Sementara susu murni dapat menjadi masker alami yang sangat berkhasiat menjadikan wajah kencang, kenyal, segar, dan lebih cerah.

5. Perbanyak Air Putih
Air putih dapat membantu tubuhmu mengurangi kemungkinan terkena dehidrasi. Karena kita tahu, dehidrasi dapat memberi pengaruh buruk pada kondisi kulit, seperti kulit menjadi kering dan bersisik, kusam dan tidak bercahaya. Minum air putih paling tidak 2 liter setiap hari untuk kulit yang sehat, cantik, tampak segar dan awet muda.

6. Lakukan Perawatan Alami
Kalau mau jeli, banyak bahan-bahan alami di sekitar yang bisa dijadikan sumber kecantikan paling aman dari segala resiko. Siapa yang tidak mau cantik dengan cara mudah dan murah? Dana perawatan kecantikan yang tersisa bisa kamu jadikan untuk tambahan biaya bulan madu, deh.   

7. Pilih Produk Yang Tepat
Coba perhatikan, mulai dari bangun tidur sampai mau tidur lagi, perempuan tidak lepas dari produk perawatan. Terlebih bakal dikonsumsi dalam jangka waktu lama, ada baiknya kamu memperhatikan secara detail bahan apa saja yang terkandung di dalamnya. Mulai dari yang dipakai sehari-hari seperti sabun pun, harus diperhatikan beberapa faktor seperti berikut ini:
  • Cari produk sabun yang berlabel No SLS/No Added SLS, No Paraben/No Added Paraben, Not Tested on Animals, pH Balanced, dan Halal
  • Cari tahu bahan dasar dari sabun dan cocokkan dengan kebutuhan kulit

8. Nikmati Setiap Momen
Meski melelahkan, melalui berbagai macam proses persiapan dan segala macam permasalahannya, kamu harus tetap tersenyum dan menikmati semuanya. Ini karena momen pernikahan hanya terjadi sekali dalam seumur hidup, maka kamu harus benar-benar enjoy dengan setiap momen yang ditawarkan. Oh iya, ini juga berlaku tidak hanya bagi calon pengantin, lho.






















Tidak ada komentar:

Posting Komentar